Thursday, August 17, 2017

Mengesankan! Ini Dia Laptop Gaming Buatan Razer dengan Tiga Layar (Triple Display)







Para pengguna Gadget, kembali lagi di blog All’BoutGadgets. Kali ini kami akan membahas tentang laptong gaming dengan tiga layar buatan Razer. Perusahaan equipment gaming yang paling ikonik ini yaitu Razer, telah memperkenalkan produk barunya berupa laptop gaming. Dalam pameran Consumer Electronic Show  atau CES, produk buatan Razer ini sangat mencuri perhatian para pengunjung di gelaran CES.
Nama laptop gaming tersebut adalah Project Valerie. Dengan desain tambahan layar di kiri dan kanan monitor menjadikan laptop ini adalah satu-satunya laptop dengan triple display atau laptop dengan 3 layar.






Project Valerie menggunakan mekanik yang bekerja secara otomatis untuk mengeluarkan dua monitor lainnya melalui sisi kiri dan kanan, lalu mengaturnya agar berada di posisi yang tepat. Layar yang diusung Project Valerie ini sendiri adalah 17.3 inci dengan resolusi 4K IGZO. Bila kedua monitor tambahannya diaktifkan maka resolusi maksimalnya mencapai 11520 x 2160 atau 12K. Untuk mendukung layar tersebut, Razer menambahkan beberapa spesifikasi lainnya seperti teknologi Nvidia G-SYNC agar frame-rate yang ditampilkan terlihat lebih smooth dan teknologi 180 NVidia Surround View, serta Razer menyematkan VGA Nvidia GTX 1080 dengan video RAM sebesar 8GB.





Untuk ketebalan dan berat, Project Valerie memiliki ketebalan sebesar 4 cm dan berat sekitar 5 kg. Namun laptop tersebut masih tergolong lumayan untuk laptop gaming dengan tiga layar sekaligus. Untuk menjamin gaming berjalan dengan baik, Razer membenamkan kartu grafis Nvidia GeForce GTX 1080. Laptop ini pun disebut-sebut cocok untuk mendukung konten Virtual Reality karena sudah memenuhi spesifikasi yang dibutuhkan untuk dipasangkan dengan HTC Vive atau Oculus Rift.
Razer sendiri belum mengungkapkan berapa harga yang akan dibanderol bila laptop ini diproduksi. Namun dari berbagai sumber meyakini Project Valerie akan berada di kisaran harga USD 6.000 atau sekitar 80 juta Rupiah. Dan kita masih harus bersabar jika ingin menikmati kecanggihan laptop ini, karena Razer juga masih belum mengumumkan kapan Project Valerie akan dilepas dipasaran.




Artikel Menarik Lainnya:



2 comments:

  1. ZEUSBOLA SITUS JUDI ONLINE DEPOSIT PULSA TANPA POTONGAN

    Zeusbola merupakan situs judi online resmi terpercaya di indonesia yang menyediakan berbagai banyak jenis permainan seperti taruhan judi bola, casino online, slot online, poker, bola tangkas, tembak ikan, togel online, sabung ayam dan masih banyak lainnya yang bisa dimainkan.
    Apa aja sih keuntungan dalam bermain slot online di Zeusbola?
    ◘ Bonus dan Promo Menarik Serta Masuk Akal
    ◘ Jackpot Slot Online Terbesar dan Termewah
    ◘ Keamanan Akun Dan Data Pribadi Terjamin

    Bonus terpopuler di indonesia adalah
    “Bonus cashback 15%”
    “Bonus new member 15%”
    “Bonus harian 10%”
    “Bonus extra turnover freechip poker setiap hari”

    GOOD LUCK AND STAY HEALTH!

    WHATSAPP :+62 822-7710-4607
    TELEGRAM :@zeusbola
    FACEBOOK :zeusbolame
    INSTAGRAM :@zeusbola.official
    TWITTER :@zeusbola

    #promoterbaru #bonushot #zeusbola #resmi #judionline #terbaik #pokeronline #slotonline #newmember #togelonline #keuntungan


    ReplyDelete